Cave Tubing Kali Suci
Selamat datang di blog saya. Kali ini saya akan membahas mengenai wisata alam Cave Tubing Kali Suci. Goa Kali Suci merupakan tempat wisata bawah tanah yang berjarak sekitar 10 kilometer dari Wonosari yaitu tepatnya diDesa Pacarejo, Kecamatan Semanu, Gunungkidul. Wisata Goa Kali Suci atau yang lebih popular dikenal dengan nama Cave Tubing Kali Suci sangat cocok dikunjunggi bagi Anda yang menyukai petualangan.
Bagi Anda yang ingin berkunjung ke Goa Kali Suci harus menggunakan kendaraan pribadi karena kendaraan umum belum bisa menjangkau tempat wisata ini. Namun tidak usah khawatir, untuk yang belum pernah mengunjunggi Goa Kali Suci disepanjang jalan arah Semanu, Gunung Kidul banyak penunjuk jalan yang menunjukan arah Goa Kali Suci
Kali Suci menyuguhkan petualangan yang menarik yaitu perpaduan antara arum jeram dan menyusuri goa bawah tanah. Tentunya sensasi yang menarik akan timbul saat melakukan kegiatan yang menantang ini. Tidak hanya sensasi yang seru dan menantang, Anda juga bisa menikmati keindahan batuan kapur atau kars yang berada disepanjang rute goa ini.
Sebelum menyusuri goa ini Anda akan diberikan pengarahan oleh pemandu dan akan ditemani menyusuri goa ini hingga jarak setengah kilometer dengan waktu tempuh 1,5 jam. Anda bisa menikmati kegiatan yang menantang ini dengan biaya yang cukup murah, hanya Rp.65.000,- saja per orang dengan jumlah peserta 5 orang. Biaya ini tentunya cukup murah bagi Anda yang menyukai kegiatan petualangn yang menarik seperti ini.
Ayo kunjunggi Cave Tubing Kali Suci sekarang dan rasakan sensasi menantangnya!!! Dijamin TIDAK AKAN KECEWA!!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar